“Saya ingin mengajak umat Kristiani dengan percaya diri, dan dengan kreativitas yang terbina dan bertanggungjawab, bergabung dalam jejaring hubungan yang dimungkinkan oleh jaman digital. Hal ini bukan saja untuk memuaskan keinginan untuk hadir, tetapi karena jejaring ini merupakan bagian utuh dari hidup manusia. Internet memberikan sumbangsih bagi perkembangan cakrawala intelektual dan spiritual yang lebih kompleks, bentuk-bentuk baru kesadaran berbagi. Di dalam wilayah ini juga kita dipanggil untuk memaklumkan iman kita bahwa Kristus adalah Allah, Penyelamat umat manusia dan Penyelamat sejarah, yang di dalam-Nya segala sesuatu memperoleh kepenuhannya (bdk. Efesus 1:10).” ~ Paus Benediktus XVI, Hari Komunikasi Sedunia ke-45, Juni 2011

Kamis, 30 Juni 2011

“Do little things with great love” (Belajar dari Bu Dar) by ZP

Belajar  Dari Bu Dari

    Sepulang misa harian pagi, aku berdoa seorang diri di dalam Gereja. Setelah selesai berdoa, aku pun berjalan menuju tempat parkir melewati pintu utama Gereja. Lalu kulihat di sisi samping Gereja, seorang ibu yang sedang sibuk sendiri. Aku mengenalnya. Dia adalah Bu Dar, temen komunitas korku yang bernama Morning Choir. Lalu aku mendekatinya, untuk sekedar menyapa, dan menanyakan kabar, karena kita sudah lama tidak bersua.

people.desktopnexus.com
  Ternyata beliau sedang sibuk mempersiapkan dekorasi  Gereja. Beliau sedang  merapikan bunga-bunga yang baru  saja beliau beli. Beliau  memotong  bagian-bagian yang layu pada setiap   kuntum bunga, lalu  menaruhnya pada sebuah ember yang berisis air. Mungkin agar bunga-bunga itu tidak mudah layu, pikirku. Kulihat tubuhnya yang sudah renta, tidak menurunkan semangat  dan kesetiaannya  untuk memberikan yang terbaik demi keindahan rumah Tuhan. Bahkan kabarnya beliau baru saja terserang penyakit vertigo. Namun dengan senyumnya, aku tidak melihat  sedikitpun  raut  duka tersirat di wajahnya.


Rabu, 29 Juni 2011

Fellowship & Pesta St. Petrus & Paulus (by Sun-tea Setiawan)

christchurchbridlington.com
Tgl 29 Juni merupakan hari istimewa bagi seluruh umat Katolik di dunia, karena ditetapkan sebagai pesta St. Petrus Paulus, yang merupakan pelindung sel kami  ...

 Pagi itu, 04.30 am, merupakan perjuangan bagi kami, sebagian besar anggota sel Petrus Paulus, untuk bangun pagi dan mempersiapkan diri mengikuti misa harian di gereja paroki St. Petrus Paulus di Mangga Besar.

 05.30 am, kami telah berkumpul halaman gereja, antara lain Romi, Ayuk, Suntea, Nino, Yapie, dan Benny. Sambil menunggu misa dimulai, kami berdoa secara pribadi kepada Tuhan, meski harus melawan rasa kantuk yg amat sangat.

Suasana di pagi itu sangat tenang, meskipun berada di daerah pusat kota yang terkenal dengan kemacetan dan semrawutnya lalu lintas, pagi itu suasana gereja seperti berada di daerah pedesaan, damai, dingin, dan bahkan terdengar suara ayam berkokok. Gerbang gereja depan terdapat simbol pedang dan kunci yang melambangkan St. Petrus sbg pemegang kunci surga dan St. Paulus. Melewati gerbang kita akan masuk ke dalam komplekas gereja  melalui sebuah lorong sempit yang agak panjang. Area kompleks gereja ini cukup  luas, dan sudah berdiri sejak 70 tahun yang lalu, merupakan salah satu gereja tua di Jakarta. Desain gereja ini relatif sederhana, bangunannya tua, berbentuk lingkaran, dan di altarnya terdapat patung St. Petrus dan St. Paulus yang mengapit Salib Yesus, serta bergaya ala Romawi.

Pemimpin dan Gembala Domba by ZP

ijesus.info

Markus 10:42-45

10:42 Tetapi Yesus memanggil mereka lalu berkata: "Kamu tahu, bahwa mereka yang disebut pemerintah bangsa-bangsa memerintah rakyatnya dengan tangan besi, dan pembesar-pembesarnya menjalankan kuasanya dengan keras atas mereka. 10:43 Tidaklah demikian di antara kamu. Barangsiapa ingin menjadi besar 2  di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu, w  10:44 dan barangsiapa ingin menjadi yang terkemuka di antara kamu, hendaklah ia menjadi hamba untuk semuanya. 10:45 Karena Anak Manusia juga datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani x  dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan 3  bagi banyak orang. y "

Pemimpin dan Gembala Domba

Seorang pemimpin adalah seumpama seorang  gembala domba. Seorang gembala tidak boleh hanya berdiam dan membiarkan domba-dombanya mencari rumput sendiri. Dia kadang harus berada di atas daratan yang tertinggi dan berada di bawah setara dengan domba-dombanya.


redbubble.net
1.    Di atas
Atas adalah posisi yang sangat nyaman. Daratan yang paling atas adalah posisi yang paling “sejuk”, apalagi  saat melihat  domba-dombanya berada di padang rumput yang luas. Dia bisa berbangga saat melihat domba-dombanya terlihat bahagia karena kebutuhan domba-dombanya terpenuhi dan semua domba mengenal untuk mengikutinya. Namun dia tidak boleh berdiam diri. Dia harus tetap waspada terhadap serangan srigala. Karena posisinya yang di atas, dialah yang seharusnya paling tahu bila sewaktu-waktu segerombolan serigala datang. Dia tidak boleh duduk nyaman menikmati udara segar. Dia harus mempersiapkan senjata untuk melindungi domba-dombanya dan siap menghadapi serangan serigala bila mereka datang mengancam keselamatan domba-dombanya.

Senin, 27 Juni 2011

Team work by Albert Laurentius


Lukas 10 : 1
1) Kemudian dari pada itu Tuhan menunjuk tujuh
puluh murid yang lain, lalu mengutus mereka
berdua-dua mendahului-Nya ke setiap kota dan
tempat yang hendak dikunjungi-Nya.

 Tuhan Yesus mengutus kita berdua – dua.
Usahakan untuk melayani dengan partner jangan
seorang diri supaya terhindar dari kesombongan
rohani, dapat saling melengkapi dan menjadi
teman atau partner rohani dalam pelayanan
menuju kepada Tuhan

Sabtu, 25 Juni 2011

KASIH : Jalan Dalai Lama (Henry Nouwen)

Diambil dari buletin Paroki St. Theresia

Saya mengetahui beberapa orang yang cukup banyak menderita seperti Dalai Lama. Sebagai tokoh pemimpin spiritual dan politik Tibet yang mengalami pengasingan dari negerinya dan saksi hidup penyiksaan dan pembunuhan sistematik, penindasan, dan pengusiran rakyatnya.

Kendati demikian, saya bisa menyaksikan beberapa orang yang memancarkan begitu rupa kedamaian dan kegembiraan. Cara bagaimana Dalai Lama tertawa lebar dan hangat menunjukkan ia jauh dari rasa kebencian, dendam, dan kepahitan terhadap pemerintah China yang menduduki tanah dan menewaskan rakyatnya. Dia berkata, "Ada begitu banyak orang yang berjuang untuk menemukan kebahagiaan dan mendapatkan belas kasih kami."

Hal Mengampuni (By: ZP)





Ada seorang Ayah bertanya kepada anaknya,"Nak... mengapa kamu membenci saudaramu??"
Sang anak menjawab,"Karena dia orang yang jahat, Ayah... . Dia suka berbohong dan suka mencuri. Bukankah sudah selayaknya dia dibenci??"
Lalu Sang Ayah menjawab,"Nak... . Tahukah kamu bila dia juga adalah anakku. Dan tahukah kamu bahwa aku juga mengasihinya??"
Sang anak langsung menjawab,"Aku tahu Ayah... . Karena aku tahu, Engkau tak pernah membenci siapa pun  tanpa  kecuali. Aku juga sangat mengasihimu. Tapi untuk mengasihi dia, sepertinya aku tidak bisa."


Kamis, 23 Juni 2011

Sebuah Pertemuan Tanpa Tema

Puji Tuhan, karena kegiatan rutin sel minggu ini baru saja selesai berjalan. Seharusnya pertemuan ini diadakan setiap hari jumat seperti biasanya, namun berhubung sebagian besar anggotanya berhalangan hadir, akhirnya diputuskan untuk dimajukan. Yang datang ada 8 orang, ada Yapie, Nino, Felix, Christine, Wista, Ayoek, Sun tea, dan saya sendiri.  Pertemuan kali ini relatif sangat mendadak, baru dipikirkan hari minggu yg lalu, dan disepakati senin kemarin, tanpa persiapan dan sebuah tema. Nah, begitulah, semua karena penyertaan Tuhan, jika bukan kehendakNya, sebuah rencana yang sudah dirancang sedemikian rupa baiknya bisa kandas di tengah jalan. Pertemuan sel yang dipimpin oleh Yapie sebagai Worship leader sekaligus pemusik ini, berjalan dengan baik.

Rabu, 22 Juni 2011

BUKU TAMU KTM'ers dan sahabat KTM


Syalom KTM'ers dan  Sahabar  KTM... Salam kenal  para  pengunjung  blog resmi  Sel KTM Petrus Paulus, wilayah 1  Distrik  Muda Mudi  Jakarta.
Buat  anda  yang telah  berkunjung  (dari  KTM maupun bukan KTM)  silakan mengisi  buku  tamu  ini. Silakan tulis:

Nama                                   :  
Anggota KTM                      : Distrik ........................   Wilayah  ........................... Sel ...........................
(bila bukan anggota KTM bisa dikosongkan)
Negara / Kota                       :
Alamat  Email                       :
Kritik / Saran  / Pertanyaan  /   Pesan /  dll  :

Untuk  mengisi   buku  tamu,  silakan klik  tulisan hijau "komentar" di bawah artikel  ini,  lalu anda bisa  meng-copy  paste formulir di atas.

Terima kasih


God Bless You

Batu Karang (Oleh Romi Surjadi, Sel Petrus Paulus)



Saya percaya Tuhan menciptakan segala sesuatu pasti ada kegunaannya, termasuk batu karang. Kita bisa lihat batu karang di dekat pantai, disamping berguna untuk memecah ombak (agar ombak sampai ke pantai tidak terlalu besar), juga sebagai tempat tinggal bagi berbagai mahluk hidup seperti terumbu karang dan binatang-binatang laut. Namun batu karang yang tidak pada tempatnya bisa jadi disamping tidak berguna, juga malah merugikan kita. Seperti halnya batu karang kecil yang terdapat dalam ginjal, bila jumlahnya terus bertambah, bisa menyebabkan penyakit kencing batu.

Mie Instant VS Daun Pepaya (by: ZP)

 Mie Instant VS Daun Pepaya (by: ZP)

Bila kita melihat rasa, saya yakin, sebagian besar manusia lebih memilih mie instant daripada daun pepaya. Mie instant memiliki rasa yang gurih dan lezat, apalagi bila diberi cabe dan bumbu masak yang menambah cita rasa masakan. Bagaimana dengan daun pepaya? Udah rasanya pahit, bentuknya juga kurang menarik.

Tapi tahukah anda bila mie instant mengandung bahan pengawet? Dan mie tersebut terkandung lilin yang berfungsi untuk melapisi mie instant (mungkin itu juga yah yang menyebabkan mie tidak lengket satu dengan yang lainnya). Pernah rekan saya bereksperimen dengan cara menyimpan kuah hasil olahan mie instan selama 3 hari, dan ternyata memang terbukti ditemukan zat seperti lilin.

Selasa, 21 Juni 2011

SUAM SUAM KUKU (Oleh: Sr. Maria Petra, P.Karm)



(Why. 3:14-20)
" Aku tahu segala pekerjaanmu: engkau tidak dingin dan tidak
panas. Alangkah baiknya jika engkau dingin atau panas! Jadi karena engkau suam-suam kuku, dan tidak dingin atau panas, Aku akan memuntahkan engkau dari mulut-Ku." (ayat 15 - 16)

Sangat mengherankan bahwa Ia berkata: "Aku ingin kamu dingin". Bagaimana mungkin lebih baik menjadi dingin, yaitu kehilangan rahmat dari pada suam-suam kuku? Alasannya yaitu jika kamu dingin maka suara hatimu dapat digerakkan untuk mengadakan perbaikan, sedangkan orang yang suam-suam kuku akan tetap tidur nyenyak meskipun mereka berdosa dan tidak berpikir untuk berubah, sehingga harapan tipis bahwa mereka akan memperbaiki diri. Karena sekali semangat mulai luntur dan berbalik menjadi suam-suam kuku, maka masa depan pun menjadi suram.

Senin, 20 Juni 2011

Bersyukur - By Mpok Ayu

Sharing dari Aryuni :





Ada pepatah Cina kuno mengatakan:

dengan MELIHAT, aku TAHU
dengan MENDENGAR, aku MENGERTI
dengan MENJALANI, aku PAHAM

Selalu bersyukur akan membuat kita bahagia.

Beberapa cerita berikut ini menggambarkannya...

Begitu memasuki mobil mewahnya, seorang direktur bertanya pada sopir pribadinya, "Bagaimana kira-kira cuaca hari ini?" Si sopir menjawab,

Sabtu, 18 Juni 2011

Foto - foto Praise annd Worship, "KASIH dan KARUNIA ROH KUDUS", Jumat 17 Juni 2011, Pukul 19. 15

"'Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu'.


 Inilah Tim Pujian dan Penyembahan KTM MM Jkt  saat  berdoa bersama Tim Distrik 
menjelang  doa penumpangan tangan kepada para sobat  KTM yang hadir.



 Tim  Pujian dan Penyembahan KTM MM Jkt tampil bersama singer-singer baru. 


Rabu, 15 Juni 2011

Praise And Worship, "KASIH dan KARUNIA ROH KUDUS", Jumat 17 Juni 2011, Pukul 19. 15


Syalom Temen-temen yang terkasih dalam Kristus...
Besok Jumat, 17 Juni 2011, jam 19. 15 mau ada acara Praise and Worship. Acara akan diadakan di Wisma Indocement, Ruang Melati. Alamat lengkap bisa klik gambar posternya ya..
Jangan lupa dateng dan ajak temen2, saudara, dan sapa aja yang rindu memuji dan menyembah Tuhan....




God Bless You....

Minggu, 12 Juni 2011

Sel KTM Tanggal 10 Juni 2011 - 7 Karunia Roh Kudus (by: ZP)

Cie Liza  dan Sita saat menyimak pengajaran.

Daripada beli parsel, mending bikin sendiri yuk.....
Sebelum nge-sel, narsis dulu yuk.....

 
Frater Willy saat bersharing bersama anak-anak Sel PP.

Marilah berdoa......

Sun-tea saat mengajar. Dag dig dug ya bu?


Hmm... Banyak bintang tamu, jadi rame...

Gitari terbaik dan legendaris abad ini, tingkat RT dan Sel PP

Tanggal 10 Juni 2011 Sel PP mengadakan acara nge-sel. Hari itu sungguh hari yang istimewa bagi Sel PP. Kenapa? Karena selain ada 2 anggota baru yang hadir, acara juga dihadiri Bapak Pelayan Wilayah, Andre Wibowo, dan Oma Bendahara, Nooit. Selain itu ada yang lebih istimewa lagi. Frater Willy dari Cikanyere juga ikut nememi kita nge-sel. Padahal Frater  Willy  baru  aja pulang dari Pontianak lho.... Wah... Pokoknya rame deh.

Kamis, 09 Juni 2011

Hymne Sel Petrus Paulus - KTM MM JKT Wil 1

Hymne Sel Petrus Paulus 
(by: ZP)

Kami rindu jadi anak-Mu yang penuh  kasih
Kami rindu jadi terang-Mu karena cahaya-Mu
Yang  hidup  di dalam tubuh jiwa rohku
dan tinggal  di  spanjang  hidupku

Kami datang  dan berkumpul karena kasih-Mu
Kami rindu tuk melayani dengan penuh kasih
dan hidup di dalam kasih persaudaraan
yang  saling  jaga dan kuatkan

Ref:
Santo  Petrus dan Paulus doakanlah kami
Agar kami tetap setia pada kasih Yesus
Ya Allahku... Ya Bapaku bimbing kami slalu
agar kami slalu taat pada kehendak-Mu

fine:
Bersatu... bersama ... dan bersaudara
dalam Sel Petrus Paulus....


Contact  Person of Sel Petrus Paulus: 081510576396 (Benny Bento)

Rabu, 01 Juni 2011

Sel KTM Tanggal 1 Juni 2011 - 5 Roti dan 2 Ikan


What is your ‘5 Loaves and 2 Fishes’ ?

Tema tersebut adalah judul sebuah lagu dari Youtube, yang mengilustrasikan tentang Injil Yohanes 6 : 1 – 15.
Dikisahkan seorang anak kecil yang berjalan melihat perkumpulan orang dan dia mendatanginya, disana ternyata ada SEORANG yang berbicara dengan sangat bijaksana, tak lain adalah YESUS. Sampai tak terasa hari semakin senja, orang-orang kelaparan, tetapi mereka tidak mempunyai makanan. Kemudian anak itu melihat kotak makanannya, hanya ada 5 roti dan 2 ikan yang tidak mungkin dapat diberikan untuk lima ribu orang.
Kemudian dia melihat YESUS, kemudian dia berkata :